Momen Ganjar Pranowo Pulang ke Rumah Dinas Naik Angkot
N/A • 27 September 2022 11:42
SHARE NOW
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, melalui akun media sosialnya, membagikan momen dirinya naik angkot warga saat menuju ke rumah dinasnya di Puri Gedeh, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.
Dalam video tersebut, Ganjar menyempatkan waktu berbincang dengan sang sopir. Ganjar pun menanyakan jumlah setoran yang harus diberikan setiap harinya serta tarif yang dikenakan kepada penumpang.
Sang sopir menjawab ia dibayar seikhlasnya, hal itu sempat membuat Gubernur Jawa Tengah kaget. Namun sang sopir bercerita, bahwa biasanya dibayar Rp5 ribu/penumpang.