NEWSTICKER

Ibadah Puasa Tak Sekadar Menahan Lapar dan Haus

N/A • 22 March 2023 19:09

Rektor UIN Sunan Kalijaga Prof Al Makin mengatakan bahwa ibadah puasa mempunyai arti yang sangat luas. Tak hanya menahan lapar dan haus, namun banyak segmentasi lainnya yang berkaitan dengan kebaikan.

"Makna bulan puasa bagi umat Islam sangat kaya. Tidak hanya ibadah, namun juga ada perubahan sosial, ekonomi, dan hal yang berkaitan dengan kemanusiaan," kata Rektor UIN Sunan Kalijaga, Prof Al Makin di program Breaking News Metro TV, Rabu (22/3/2023).

Menurut Al Makin, puasa tidak hanya menahan diri dari rasa lapar, namun juga secara sosial maknanya sangat luas. Di antaranya kebersamaan saat buka puasa bersama, sholat taraweh, dan kultum.

"Puasa ini kan menahan diri dari sahur sampai berbuka, namun secara sosial puasa ini maknanya luas. Di antaranya buka bersama, taraweh bersama, dan kultum," tambahnya.

Kementerian Agama (Kemenag) akan mengumumkan awal 1 Ramadan 1444 H hari ini, Rabu (22/3/2023). Hilal awal puasa Ramadan 1444 H diprediksi akan terlihat serentak di Indonesia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Hajid Arrafi)

Tag