Presiden Joko Widodo akan melantik Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) pengganti Zainudin Amali, Senin (3/4/2023). Menpora baru merupakan politikus Partai Golkar Dito Ariotedjo.
Informasi ini didapat dari Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekertariat Presiden bahwa pelantikan akan berlangsung hari ini. Pelantikan ini dimajukan dari jadwal sebelumnya yakni Rabu, 5 April 2023.
Dito Ariotedjo merupakan salah satu namanya yang telah disodorkan Ketum Partai Golkar sekaligus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto kepada Jokowi.
Tak hanya itu, Dito juga sebagai Chairman RANS Nusantara FC dan juga tim ahli Menko Perekonomian.
Sebelumnya, Menpora Zainudin Amali resmi mengundurkan diri dari jabatannya pada 13 Maret 2023. Pengunduran dirinya sebagai Menpora ini telah mendapat izin dan restu dari Presiden Jokowi. Kepada presiden, Zainuddin beralasan ingin konsentrasi mengurus PSSI, karena dirinya terpilih sebagai Wakil Ketua PSSI untuk periode 2023-2027.
Tak lama setelah itu, Presiden Jokowi menunjuk Muhadjir Effendy sebagai Plt Menpora pada 16 Maret 2023.